Berita Rakor Annas Korwil Hasilkan Draft Revisi SK Kwarnas


Jumat, 31 Oktober 2014 - 06:37:02 WIB Administrator 1184x


PramukaUnmul - Rakor Annas Korwil yang diselenggarakan oleh Kwarnas Gerakan Pramuka itu menyepakati bahwa perlunya pemberdayaan Annas Korwil sebagai perpanjangan Kwarnas Gerakan Pramuka (baik kewenangan maupun biaya operasionalnya) yang dapat mewakili Ketua Kwarnas dalam menghadiri berbagai kegiatan Kwartir di wilayahnya.

Rakor Annas Korwil yang menghadirkan para Waka Kwarnas, Sekjen Kwarnas, Annas Korwil, Annas Orgakum dan beberapa Annas lainnya  serta Staf Kwarnas juga menyepakati bahwa perlunya Annas Korwil melakukan komunikasidan koordinasi antar Kwartir di wilayahnya. Begitupula komunikasi antar sesama Annas korwil, antara Annas Korwil dengan Kwartir di wilayahnya, dan Annas Korwil dengan Pimpinan Kwarnas dalam upaya menunjang pencapaian misi dan visi Gerakan Pramuka.

Dalam Rakor Annas Korwil itu peserta rakor menyepakati bahwa perlu Annas Korwil memantau pelaksanaan ekskul wajib pendidikan kepramukaan di wilayah kerjanya. 

Pada tempat yang sama, Wakil Ketua Kwarnas Bidang Orgakum merasa yakin pepmberdayaan Korwil akan lebih berbobot dan terarah karena Keputusan Kwarnas No. 232 tahun 2007 tentang Tupoksi, Wewenang, dan Tanggung Jawab Annas Korwil yang segera disahkan sebagai Keputusan Ketua Kwarnas Gerakan Pramuka sebagai langkah awal menata Gerakan Pramuka yang lebih baik dan sesuai harapan semua pihak. (pramuka.or.id)


Komentar: